KAKI BUNGLON DAN TOKEK BAGI BERBAGAI IDE BAGI TEKNOLOGI MASA DEPAN -->

KAKI BUNGLON DAN TOKEK BAGI BERBAGAI IDE BAGI TEKNOLOGI MASA DEPAN

5 Des 2018

TOKEK DAN BUNGLON menjadi salah satu pilihan bagi perkembangan teknologi masa depan yang akan membuat aplikasi lebih baik. Jangan salah, bukan bagian satu ekor dari bunglon yang akan menjadi solusi bagi teknologi masa depan, hanya berupa kakinya.


Kaki tokek ternyata berupa suatu gabungan antara teknologi tinggi dan kesederhanaan desain yang bergabung dan harus dipelajari oleh manusia.

Pada bagian ujung kaki ini ada bagian tubuh yang tipis dan disebut sebagai satae. Satae ini adalah bagian tubuh yang terdiri dari struktur tubuh yang mirip seperti rambut, halus dan sebetulnya disusun dari komposisi kimia dan fisika yang membentuk bagian tersebut menjadi bagian yang kuat, tangguh dan fleksibel.

Fleksibel sangat susah digabung dengan kuat, anda bisa membuat rangka sepeda kuat dari besi baja tetapi anda tidak dapat membuat sepeda itu juga fleksibel secara bersamaan kecuali anda pasang per atau suspensi dengan konfigurasi khusus. Ujung kaki tokek sudah dari sananya tanpa modifikasi sudah fleksibel dan kuat.

Tidak hanya itu, kaki Tokek juga memiliki kejutan lain yang sedang diteliti oleh berbagai ilmuwan dari Cambridge, Harvard Wyss Institute for Biologically Inspired Engineering dan John A. Paulson School of Engineering and Applied Sciences (SEAS).

Yao, Elaine Lee, Shu Yang dan Aizenberg adalah bagian dari ilmuwan yang sedang mempelajari kaki Tokek untuk aplikasi teknologi tingkat tinggi.

Bagian ujung dari kaki Tokek ini tidak mudah untuk dicontek dan dibuat dikembangkan bagi berbagai aplikasi. Ada banyak ide untuk meniru bagian tubuh ujung kaki dengan berbagai material. Ada yang memakai perkuatan gel silikon dan ada juga ilmuwan yang membuat dari bahan lentur elastomer (liquid crystal elastomers - LCE).

Tiruan kaki Tokek dari LCE ternyata memberikan kejutan menarik, LCE yang dibuat dengan sifat seperti ujung kaki Tokek ternyata memberikan kelebihan tertentu.

Material dengan LCE mampu bergerak atau memberikan respon jika diberi cahaya atau panas karena material ini bisa membuat benda yang dapat merespon keperluan dengan sendirinya tanpa tambahan energi atau alat. Kesederhanaan ini dapat membuat alat jauh lebih murah dan ringkas.

Saat ini para ilmuwan sedang memikirkan aplikasi bagi LCE ini bagi berbagai perangkat yang sangat luas pilihannya. Suatu alat enkripsi dapat dipecah kodenya dengan panas tertentu agar bagian khusus terbuka. Suatu alat juga bisa dibuat untuk membuka atau menutup jika terkena panas, insulasi atau penutup khusus dapat dipakai bagi keperluan di luar angkasa juga.

Salah satu pilihan yang juga menarik adalah menambahkan lapisan LCE ini kepada bagian panel penangkap cahaya matahari.

Panel dapat bergerak mengejar Matahari tanpa harus diberi perangkat dan alat tambahan agar solar panel mengikuti cahaya Matahari.

Anda mungkin memiliki cara terbaik untuk membuat ujung kaki Tokek dan membuat aplikasi terbaik bagi ponsel sehingga dapat fleksibel tapi kuat tahan banting?