HUAWEI MATE X FOLDABLE, LEBIH TIPIS DARI GALAXY FOLDABLE -->

HUAWEI MATE X FOLDABLE, LEBIH TIPIS DARI GALAXY FOLDABLE

25 Feb 2019

HUAWEI memang sepenuhnya sudah siap dengan 5G tidak hanya dari perangkat telekomunikasi bagi prvider besar bahkan bagi ponsel yang bisa dilipat juga sudah 5G.


Ponsel lipat ini sangat ringan dan hebatnya juga sangat cepat dalam akses internet dan keperluan online lainnya.

Huawei Mate X foldable phone ini diluncurkan cepat sekali bahkan tanpa bocoran sebelumnya dan hanya sekitar 1 minggu dari pengumuman Samsung Foldable.

Huawei Mate X baru saja diumumkan saat ini ketika berjalan acara MWC 2019 (Mobile World Congress) di Barcelona Spanyol dan rencananya akan berakhir hingga 28 Februari 2019.

Huawei Mate X baru jika dilipat hanya 11mm lebih tipis dari ponsel batu bata jaman Jet Li masih muda, dengan kemampuan batre yang tinggi 4,500 mAh serta prosesor buatan Huawei sendiri Kirin 980 processor.

Ponsel ini prinsipnya hanya ada satu layar OLED display dengan tiga kegunaan. Fugsi pertama menjadi tampilan depan, layar bagian belakang bisa menjadi sharing tampilan depan dengan orang dibagian layar belakang, atau bisa disebut sebagai ponsel dengan dual-screen smartphone. Layar ini juga bisa menjadi layar bagi selfie kamera.




Dari segi ukuran jika dilipat dan buka sebagai berikut:

   Ketika dilipat: 6.6-inch (19.5:9 aspect ratio, 2480 x 1148 resolution) main display;
   Ketika dilipat: 6.4-inch (25:9, 2480 x 892) rear display.
   Ketika tidak dilipat: 8-inch (8:7.1, 2480 x 2200) main display.

Hebatnya lagi, Huawei sangat menyukai Leica, ponsel pintar ini juga menggunakan lensa Leica hanya saja belum diketahui pasti jenis persisnya seperti apa. Perkiraan harga ponsel ini jika jadi dijual nanti tengah tahun 2019 bisa diatas/sekitar 2000 Euro, mahal juga ya.


Huawei Mate X Foldable Smartphone Specification

Display (Primary)6.60-inch
Processor 1.8GHz octa-core
Front Camera Yes
Resolution 1148x2480 pixels
RAM 8GB
OSAndroid 9.0
Storage 512GB
Rear Camera 40-megapixel + 16-megapixel + 8-megapixel
Battery Capacity 4500 mAh