TECHNICAL ANALYSIS BITCOIN CRYPTO - AKHIR JANUARI 2019 -->

TECHNICAL ANALYSIS BITCOIN CRYPTO - AKHIR JANUARI 2019

22 Jan 2019

TECHNICAL ANALYSIS BITCOIN saat ini menjadi terasa sangat berguna karena pola naik dan turun di Cryptoland cenderung susah dirasakan arah kedepannya.

Bagaimana Bitcoin (dan juga uang digital) lainnya untuk beberapa hari (minggu) yang akan datang apakah akan naik atau mungkin turun?

Dalam Technical Analysis (atau TA) terkait aset uang digital atau juga terkait aset lain terutama di dalam blog ini tentu tidak ada jaminan. Setiap prediksi hanya kemungkinan dari prediksi lain untuk pengambilan keputusan jual atau beli ada ditangan anda dan perlu analisis lebih matang. Tulisan disini hanya membahas suatu kemungkinan dari banyak kemungkinan, tidak disarankan menjual, membeli bagi aset ini atau lainnya.

Dalam tulisan sebelumnya, prediksi dibuat dengan adanya kemungkinan naik hingga batas beberapa hari, beruntung jika mengikuti prediksi tersebut sepertinya tidak menyalahi keadaan yang ada. Bagaimana dari kondisi ini kedepan dalam beberapa hari ke depan?


Untuk saat ini baik dari segi volume atau bahkan dari pembentukan wave agak sulit diprediksi. Menurut analisis yang akan dilakukan saat ini, yang terbaik adalah melihat weekly pulse dan mempertimbangkan wave secara global.

Jika anda lihat wave secara global, seolah ada pembentukan Elliot Wave dari pertama turun hingga kondisi saat ini, seolah wave kelima belum selesai. Dimana wave ini akan selesai? Pada prinsipnya Technical Analysis (atau TA) pada kondisi ini sulit diprediksi. Jika menggunakan weekly pulse maka prediksi dapat dilakukan.

Untuk minggu ini ke depan kemungkinan akan ada penurunan harga Bitcoin dari sekitar 3500 USD menurun.


Dalam beberapa hari kedepan ada kemungkinan bahwa Bitcoin harganya akan turun dan untuk berikutnya masih harus menunggu update pasar. Tidak ada jaminan terkait analisis ini, hanya prediksi.